Pure Alpukat Jeruk

Resep Mpasi Pure Alpukat Jeruk

Resep Mpasi Pure Alpukat Jeruk
Resep Mpasi Untuk 6 Bulan Keatas

Alpukat, ya siapa sih yang ga kenal dengan buah berwarna hijau satu ini. Beberapa orang yang belum familiar dengan buah ini pasti akan terasa aneh saat pertama kali mengkonsumsinya, tapi kalau sudah tau manfaatnya yakin ga akan mau ketinggalan untuk buah yang satu ini.

Alpukat adalah salah satu buah-buahan yang sangat penting dikonsumsi, bahkan bisa dikatakan buah ini sebagai buah yang sempurna untuk kesehatan, kenapa? Karena semua zat penting yang dibutuhkan oleh tubuh manusia terkandung di dalam buah berwarna hijau ini, ya si kecil mungil alpukat.

Alpukat mengandung lemak tak jenuh atau lemak baik yang sangat penting untuk pertumbuhan bayi dan perkembangan otak bayi, selain itu, manfaat buah alpukat bagi bayi adalah tidak lepas dari kandungan asam folat, serat serta vitamin E-nya.

Mengkonsumsi Alpukat bisa memenuhi 8% kebutuhan tubuh akan folat, 4% kebutuhan serat, vitamin E dan kalium, serta bisa memenuhi 2% kebutuhan zat besi. Selain kandungan itu buah alpukat juga mengandung karatenoid dan beta karoten loh. Semua zat penting ini sangat dibutuhkan bayi dalam perkembangan sistem saraf pusat dan otak bayi. Jadi tunggu apalagi, ingat perdana mpasi, ingat alpukat

Bahan
• 100 gram alpokat matang, keruk daging buahnya
• 60 ml air perasan jeruk manis atau jeruk baby

Cara membuat
1. Masukkan alpokat dan air perasan jeruk manis ke dalam tabung blender. Proses hingga lembut. Angkat
2. Tuang puree ke dalam mangkuk saji. Hidangkan

Manfaat
Kandungan fitonutrien (alkaloid dan flavonoid) dan vitamin C dalam jeruk manis berkhasiat mengobati batuk berdahak, batuk rejan, radang tenggorokan, dan sariawan
Nilai Gizi per Porsi
– Energi : 94.6 Kkal
– Protein : 1.2 Gram
– Lemak : 7.7 Gram
– Karbohidrat : 7.2 Gram

NAMUN, pemberian alpukat pada bayi juga harus diperhatikan masalah alergi, kadang ada sebagian bayi yang tidak cocok dengan buah sehat ini. Kalau anak bunda memiliki riwayat alergi kulit atau kulit sensitif lainnya, sebaiknya konsultasi dulu dengan dokter anda.

Semoga Bermanfaat ” Resep Mpasi Pure Alpukat Jeruk “
Jangan Lupa DI SHARE biar OTOMATIS TERSIMPAN di beranda kamu ^^
Ada juga alat bantu untuk PERLENGKAPAN MPASI si kecil bayi, click di bawah ini ya
perlengkapan mpasi

Resep Mpasi Pure Alpukat Jeruk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *